Selamat Datang...

Baca postingan/artikel yang ada dengan teliti, saya tunggu komentar Anda. Thanks...

Jumat, 30 April 2010

Tips Mengatasi Gagal Booting di Windows XP


Suatu ketika PC saya tiba-tiba tidak bisa masuk ke Windows. Tanya teman sana sini kebanyakan menyarankan untuk install ulang system Windowsnya. Agak berabe dan bingung, karena masih ada banyak data di drive C:, di samping proses instalasi agak lama, sementara banyak tugas-tugas yang harus diselesaikan segera. Di antara saran yang menarik yaitu memperbaiki system yang rusak (repair system), tentunya tidak usah install ulang Windows. Pada posting kali ini penulis akan menyampaikan beberapa tips untuk memperbaiki system Windows yang error (sesuai saran temen)..
Ada beberapa penyebab komputer tidak dapat masuk Windows. Demikian pula dengan solusinya. Anda bisa mendapatkan solusi atas permasalahan yang muncul saat boot.
* Jika pesan kesalahan yang muncul ialah "Unmountable boot volume", masalah ini disebabkan oleh rusaknya file Boot.ini.
- Cara memperbaikinya: lakukan booting dengan CD Windows XP. Saat Anda tiba di halaman Setup Windows, tekan huruf [R] untuk menjalankan Recovery Console. Pilih partisi Windows Anda dan isi password administrator (bila tidak ingat, langsung enter saja). Setelah Anda masuk ke Command prompt, masukkan perintah chkdsk /p, lalu tekan [enter]. Setelah rutin check disk selesai dilakukan, ketik fixboot lalu tekan [Y] saat muncul konfirmasi. Lanjutkan dengan perintah exit.
* Jika pesan yang muncul menyatakan file NTLDR tidak ditemukan (NTLDR Missing press a key to reboot), cara mengatasinya: boot dengan CD Windows XP dan masuklah ke Recovery Console dengan menekan tombol [R] di keyboard. Masukkan nomor partisi dimana windows XP terinstall. Biasanya partisi yang digunakan adalah partisi 1. Setelah itu masukkah password administrator yang diminta. Lanjutkan dengan masukkan perintah berikut di command prompt:
copy x:\i386\ntldr c:\
copy x:\i386\ntdetect.com c:\
dimana x adalah drive CD-ROM Anda.
Setelah proses perbaikan selesai, ketik exit.

0 komentar:

Posting Komentar